Cari Blog Ini

All Children Can Learn

Minggu, 30 Juni 2013

Profil Kepala Sekolah SMP N 1 SUKOLILO

Mengenal lebih dekat
KEPALA SMP NEGERI 1 SUKOLILO

Wawancara tim Mersis SMPN 1 Sukolilo
         Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Pati Nomor 821.2/ 3722/ 2012 tanggal 28 Desember tahun 2012 tentang pengangkatan dalam jabatan kepala TK, SD, SMP, SMA, dan SMK di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati, maka secara definitif sejak tangga 28 Desember 2012 kepala SMP Negeri 1 Sukolilo adalah Bapak Drs.H.Yusuf,M.Ag.
                                                        
Beliau lahir di Pati pada tanggal 17 Juli tahun 1964 dan bertempat tinggal di Desa Trimulyo Rt.01 Rw.01 kecamatan Kayen. Berkat pernikahannya dengan Dra.Hj.Endang Jumilah,M.Pd (Guru SMPN 2 Kayen) dikarunia dua putra yaitu Moh.Very Setiawan (Maha siswa), Sirajuddin akbar Setiajati (SMA), dan satu putri Fitriana Setiawati (SD).
               Pendidikan beliau dimulai dari MI Tarbiyatul Islam Jaken tahun 1970-1976, MTS Negeri Lasem tahun 1976-1980, PGA Negeri Lasem tahun 1980-1983, S.1.FakultasTarbiyah IAIN Walisongo Semarang tahun 1983-1987, S2.Fakultas Magister Pendidikan Islam (MPI) UMS Surakarta tahun 2006-2008.
                        Pengabdian beliau dalam dunia pendidikan dimulai dari: Guru MTs Natijatul Islam Jaken tahun 1988-1990, Guru SMP Negeri 1 Jaken tahun 1988-1990, Guru SMP Negeri 1 Cluwak tahun 1990-2003, Wakil Kepala SMP Negeri Cluwak  tahun 2000-2002, Guru SMP Negeri 1 Kayen tahun 1990-2003, Wakil Kepala SMP Negeri 1 Kayen tahun 2006-2007, Kepala SMP Negeri 2 Sukolilo tahun 2007-2012, Kepala SMP Negeri 1 Sukolilo tahun 2012- Sekarang
            Sesuai dengan Motto hidupnya “Bermanfaat untuk orang banyak” sejak muda beliau aktif dalam berbagai kegiatan organisasi, baik dalam bidang profesi maupun dalam bidang kemasyarakatan. Dalam bidang organisasi profesi yang pernah beliau geluti, antara lain: Ketua MGMP PAI SMP Komda Tayu tahun 2000-2002, Kasi Pendidikan Menengah PGRI Cabang Cluwak tahun 2000-2005, Wakil Ketua MGMP Pendidikan Agama SMP Kabupaten Pati tahun 2000-2002,  Ketua MGMP Pendidikan Agama SMP Kabupaten Pati tahun 2002-2008, Ketua II (dua) MGMP PAI SMP Provinsi Jawa Tengah tahun 2000-2005, Ketua I (satu) MGMP PAI SMP Provinsi Jawa Tengah tahun 2003-2008, Ketua PGRI Ranting SMPN 1 Kayen tahun 2005-2010, Pembina MGMP PAI SMP Provinsi Jawa Tengah tahun 2008–Sekarang. Adapun organisasi kemasyarakatan yang pernah beliau ikuti, antara lain: Ketua Anshor Anak Cabang Kecamatan Jaken tahun 1991-1994, Pembina Majlis Ta’lim desa Trimulyo kecamatan Kayen tahun 2003–Sekarang, Sekretaris Ta’mir Masjid Roudhotul Huda Desa Trimulyo tahun 2003–Sekarang,  Ketua Club Tenis Lapangan OTAKA Kayen tahun 2005-2010, Pengurus MWC NU Kecamatan  Kayen tahun 2005–Sekarang, Ketua KPRI Bina Warga SMPN 1 Kayen tahun 2006-2009, Pengurus NU Cabang Kabupaten Pati tahun 2008-Sekarang, dan lain-lain.
Berkat kedisiplinan dan ketekunan dalam melaksanakan tugas, ada beberapa Prestasi dan Penghargaan yang pernah  beliau peroleh antara lain:  Juara I (satu) Guru PAI berprestasi Kabupaten Pati tahun 2004, Juara II (dua) Guru PAI berprestasi tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2004, Peserta Terbaik Workshop Fasilitator GPAI SMP Provinsi Jawa Tengah tahun 2007, Peserta Terbaik TOT pembimbingan teknis KTSP Tim Pengembang Kurikulum Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota Region Semarang-Angkatan I Depdiknas RI tahun 2007, Satyalancana Karya Satya XX tahun  dari Presiden RI tahun 2011.
Sesuai surat keputusan Bupati Pati nomor 423.5/1698/2008, tentang pembentukan Tim Pengembangan Kurikulum Kabupaten Pati,  beliau juga termasuk salah satu Tim Pengembang Kurikulum SMP Kabupaten pati, selain itu beliau juga sering mengisi kegiatan workshop dan pelatihan GPAI sebagai instruktur atau nara sumber baik di tingkat Kabupaten Pati maupun di tingkat Provinsi Jawa Tengah
Ditengah-tengah kesibukannya, beliau selalu menyempatkan diri untuk menulis apa saja yang bermanfaat untuk orang lain, banyak hasil karya beliau yang dijadikan pegangan siswa SMP kabupaten Pati, antara lain: Lembar Kerja Siswa (LKS) PAI SMP, Buku Kegiatan Ramadhan (KBR), Himpunan Materi dan Soal (HIMAS) PAI SMP, Panduan Dalam Belajar (PADJAR) PAI SMP, Buku PAI KBK SMP, Buku PAI KTSP SMP, dan masih banyak lagi tulisan-tulisan beliau yang dimuat di buletin maupun majalah sekolah.


Sebagai salah satu bukti kecintaan beliau dalam bidang keilmuan, sampai saat ini lebih dari 50 (lima puluh) piagam pelatihan, semiloka, workshop, diskusi, seminar, dan lain-lain, baik tingkat Kabupaten, provinsi, maupun Nasional yang beliau miliki. Selain itu sejak tahun 2003 sampai sekarang beliau juga mengelola Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Al-Hikmah di teras rumahnya, gratis untuk masyarakat dengan dana dari uang pribadi. (Reporter MERSIS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

VIVA NEWS

Popular Posts